@C17-Guntur, @Proyek04
Disusun Oleh Guntur Wahyu Prasetiyo
ABSTRAK
Belakangan ini Kebutuhan informasi
tentang ekonomi saat ini menjadi hal yang mendasar bagimasyarakat. Baik
informasi yang hanya berupa data maupun informasi yng secara langsungdapat
diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari. Semakin maju kehidupan suatu
masyarakatmaka kebutuhan informasi yang mereka butuhkan semakin banyak. Data
yang diolah menjadiinformasi harus mempunyai nilai fungsi dan juga harus akurat
serta sesuai dengan kebutuhan pada saat ini.Mengingat ekonomi adalah
kebutuhan utama pada masyarakat maka pembelajarantentang teori produksi jangka
panjang dan jangka pendek dapat juga sebagai pengenalanterhadap ekonomi mikro.
Sehingga dapat mendukung perkembangan ekonomi di Indonesia.
KATA KUNCI
Ilmu Ekonomo, Teori biaya jangka panjang dan jangka pendek
PENDAHULUAN
Ahli-ahli ekonomi dan terutama
dosen-dosen yang mengajarkan teori-teori dasar kepada para mahasiswa, perlulah
menyadari tentang pertautan yang erat antara teori mikro ekonomi dengan
gambaran tetang kegiatan perekonomian yang diatur oleh mekanisme pasar. Teori
mikro ekonomi, dipandang secara keseluruhan, menggambarkan tentang pola operasi
suatu perekonomian pasar. Ketika mengacu pada persoalan penawaran,
diketahui bahwa salah satu faktor yang mempengaruhi penwaran adalah biaya
produksi. Faktor ini adalah faktor yang sangat penting dalam menentukan
penawaran. Untuk melihat seluk beluk kegiatan perusahaan dalam memproduksi dan
menawarkan berangnya diperlukan analisis ke atas berbagai aspek kegiatan
memproduksinya. Pertama-tama harus dianalisis sampai dimana faktor-faktor
produksi akan digunakan untuk menghasilkan barang yang akan di produksikan.
Sesudah itu perlu pula dilihat biaya produksi untuk menghasilkan barang-barang
tersebut. Dan pada akhirnya perlu dianalisis bagaimana seorang pengusaha
akan membendingkan hasil penjualan produksinya dengan biaya produksi yang
dikeluarkannya, untuk menentukan tingkat produksi yang akan memberikan
keuntungan yang maksimum kepadanya.
RUMUSAN
MASALAH
1.
Bagaimanakah pengertian teori Biaya
Produksi menurut para ahli ?
2. Beberapa konsep biaya jangka pendek
dan jangka panjang ?
3. Berbagai bentuk kurva jangka pendek dan jangka panjang ?
4. Penjelasan skala ekonomi dan skala
tidak ekonomi ?
PEMBAHASAN
Teori biaya produksi erat kaitannya dengan teori fungsi
pengeluaran. Kedua-duanya membedakan analisisnya kepada jangka pendek dan
jangka panjang. Kedua-duanya juga dipengaruhi oleh hukum produksi marjinal
yang semakin berkurang.
·
Jangka pendek
yaitu : jangka waktu dimana sebagian faktor produksi tidak dapat di tambah
jumlahnya.
·
Jangka panjang
yaitu : jangka waktu dimana semua faktor produksi dapat mengalami
perubahan.
Biaya Produksi Dalam Jangka Pendek
·
Kalau dalam jangka pendek ada faktor
produksi tetap dan faktor produksi berubah, maka dengan sendirinya biaya
produksi yang ditimbulkan oleh proses produksi juga menyangkut biaya tetap dan
biaya variabel.
·
Yang dimaksud biaya tetap adalah biaya
yang jumlahnya tidak tergantung dari banyak sedikitnya jumlah output. Bahkan
bila untuk sementara produksi dihentikan, biaya tetap ini harus tetap
dikeluarkan dalam jumlah yang sama.
·
Yang termasuk dalam biaya tetap ini
misalnya gaji tenaga administrasi, penyusutan mesin, penyusutan gedung dan
peralatan lain, sewa tanah, sewa kantor dan sewa gudang. Dalam jangka panjang
biaya tetap ini akan mengalami perubahan (Eko Marwanto, 2012)
Dalam
analisis biaya jangka pendek sebahagian faktor produksi tidak dapat ditambah
jumlahnya. 3 konsep (fungsi) tentang
biaya produksi, yaitu; 1. Biaya Tetap Total (Total Fixed Cost), TFC = f
(Konstan). 2. Biaya Variabel Total (Total Variabel Cost), TVC = f (output atau
Q). 3. Total Cost (Total Cost), TC = TFC + TVC Q Biaya Produksi TFC TVC TC (Tarmizi
Zain, 2012)
Biaya Produksi Dalam Jangka Panjang
Sebagaimana telah dikemukakan dalam konsep produksi jangka panjang, bahwa dalam produksi jangka panjang semua input diperlakukan sebagai input variabel. Jadi, tidak ada input tetap. Maka dalam konsep biaya jangka panjang semua biaya dianggap sebagai biaya variabel (variabel cost), tidak ada biaya tetap. Dalam jangka panjang, perusahaan dapat menambah semua faktor-faktor produksi yang akan digunakan oleh perusahaan. Jangka panjang, yaitu jangka waktu di mana semua faktor produksi dapat mengalami perubahan, yaitu jumlah daripada faktor-faktor produksi yang digunakan oleh perusahaan dapat ditambah apabila memang dibutuhkan. Faktor-faktor produksi tersebut adalah: faktor pasar, faktor bahan mentah, faktor fasilitas angkutan dan faktor tenaga kerja. Karena hal itulah biaya yang relevan dalam jangka panjang adalah biaya total,biaya variabel,biaya rata-rata,dan biaya marginal. (Kang Mousir, 2014)
Dalam teori biaya produksi jangka
panjang juga terdapat teori
–
teori biaya yakni diantaranya
ialah :
1.
Biaya total (jangka panjang) Adalah
biaya yang dikeluarkan untuk memproduksi seluruh output dan semuanya bersifat
variabel.Biaya total sama dengan perubahan biaya variabel.di tulis dengan
rumus: LTC = LVC Dimana : LTC = Biaya total Jangka Panjang (Long Run Total
Cost) LVC = Biaya Variabel Jangka Panjang (Long Run Variable Cost
2. Biaya Marjinal Adalah tambahan biaya
karena menambah produksi sebanyak satu unit. Perubahan biaya total adalah sama
dengan perubahan biaya variabel.Maka rumusnya adalah LMC =∆LTC / ∆Q Di
mana : LMC = Biaya Marjinal Jangka Panjang (Long Run Marginal Cost) ∆LTC =
Perubahan Biaya Total Jangka Panjang ∆Q = Perubahan Output c)
3.
Biaya Rata
–
Rata Adalah Biaya total di
bagi jumlah output.Di tunjukkan dengan rumus : LAC = LTC / Q Dimana : LAC =
Biaya Rata
–
Rata Jangka Panjang (Long Run
Average Cost) Q = Jumlah output (Abrur Afriyadi)
Daftar Pustaka
Marwanto,Eko. 2012.Teori Biaya Produksi. Dalam http://www.ekomarwanto.com/2012/04/teori-biaya-produksi.html
(Diakses pada hari, 25 Maret 2018)
Mousir, Kang. 2014. Ekonomi
Pendidikan. Dalam http://kamarulintangsakti.blogspot.co.id/2014/11/teori-biaya-produksi-jangka-panjang_93.html
(Diakses pada hari, 25 Maret 2018)
Zain,
Tarmizi. Biaya Produksi Jangka Panjang Dan Jangka Pendek. Dalam https://www.slideshare.net/magdalenaPSN/biaya-produksi-jangka-panjang-dan-jangka-pendek
(Diakses pada hari, 25 Maret 2018)
Afriyadi, Abrur. Biaya Produksi
Jangka Panjang http://www.academia.edu/34759077/Biaya_Produksi_Jangka_Panjang
(Diakses pada hari, 25 Maret 2018)
Sembiling, Atalia.2013. makalah biaya produksi dan biaya jangka panjang .
http://goresankuliahku.blogspot.co.id/2013/05/makalah-produksi-dan-biaya-jangka.html
(Diakses pada hari, 25 Maret 2018)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.