.

Selasa, 11 April 2017

Pengertian Pasar Persaingan Sempurna




@B28-Syafiq

Pengertian pasar persaingan sempurna
Menurut Rahmat Hidayat Pasar persaingan sempurna adalah suatu pasar dimana jumlah penjual dan pembeli (konsumen) sangat banyak dan produk atau barang yang ditawarkan atau dijual sejenis atau serupa.
Contoh barang yang dijual pada bentuk pasar ini adalah beras, gandum, batu bara, kentang, dan lain sebagainya.

Ciri-Ciri Pasar Persaingan Sempurna
Menurut Blitar ,Pasar persaingan sempurna mempunyai ciri-ciri khusus, di antaranya yaitu sebagai berikut.
  • Terdapat banyak pembeli dan penjual, artinya masing-masing pihak, baik pembeli ataupun penjual tidak bisa mempengaruhi harga pasar.
  • Banyaknya barang yang diperdagangkan yang sifatnya homogen, artinya konsumen beranggapan bahwa barang-barang yang diperjua lbelikan mempunyai kualitas yang sama.
  • Informasi pasar lengkap, yang artinya antara pembeli dan penjual saling mengetahui tentang mutu, harga, tempat, dan waktu barang-barang yang diperdagangkan.
  • Harga ditentukan oleh sebuah mekanisme permintaan dan penawaran, yang artinya pembeli bebas mengambil suatu keputusan untuk membeli atau tidak terhadap barang, begitu juga penjual juga mempunyai kebebasan untuk menjual barang dan jasa.
  • Bebas dari campur tangan pemerintah, yang artinya pemerintah tidak turut campur tangan dalam menentukan harga di pasar.
  • Timbulnya suatu kekuatan tersendiri di dalam pasar, yang artinya tidak ada kekuatan luar, baik pemerintah maupun pihak lain yang bisa mempengaruhi sebuah keputusan yang diambil oleh penjual dan pembeli.
Menurut Edi Sutison Ciri Khas Pasar Persaingan Sempurna Adalah ;
-Banyak penjual
-Kebebasan menerima dan memberikan informasi
-Banyak produsen barang sejenis
-Semua produsen menentukan harga sehingga kurva permintaan akan berbentuk elastis sempurna


Menurut Edi Sutison Contoh Pasar Persaingan Sempurna Adalah : =
Dalam dunia nyata sesungguhnya tidak mudah menemukan contoh sebuah industri yang memenuhi semua kriteria “informasi sempurna” dan “pengetahuan sempurna”. Sekalipun demikian beberapa industri bisa dibilang mendekati kategori persaingan sempurna. Misalnya berikut ini:
Pasar Valuta Asing. Dalam industri ini, mata uang bersifat homogen. Lebih lanjut, Pedagang,valuta asing memiliki akses kepada penjual dan pembeli. Akan tersedia informasi yang baik akan harga relatif. Saat Anda ingin membeli mata uang, cukup mudah membandingkan harga.
Pasar Agrikultur. Dalam beberapa kasus, ada beberapa petani menjual produk sejenis di pasaran dan ada banyak pembeli. Di pasar, sangat mudah membandingkan harga. Dengan demikian, pasar agrikultur kerap kali mendekati kategori pasar persaingan sempurna.

DAFTAR PUSTAKA :
-Hidayat,Rahmat 2015 Pasar Persaingan Sempurna http://dosenekonomi.com/ilmu-ekonomi/ekonomi-makro/struktur-pasar-persaingan-sempurna (Dikutip 11 april 2017 )
-Sutison,Edi  2017 Semua Tentang Pasar Persaingan Sempurna http://notordinaryblogger.com/pasar-persaingan-sempurna/ (Dikutip 11 april 2017 )
- Bitar 2016 Pengertian,dan ciri ciri Pasar persaingan Sempurna http://www.gurupendidikan.com/pengertian-dan-ciri-ciri-pasar-persaingan-sempurna-beserta-contohnya-lengkap/ ( Dikutip 11 april 2017 )


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.