.

Senin, 12 Maret 2018

MEKANISME PASAR



@C01-Novia, @Proyek-02
Oleh Novia Nila Sutarman


Abstrak
Dalam system ekonomi liberal, pasar memainkan peran yang sangat penting. Pasar yang mempertemukan pelaku usaha yang ingin menjual barang dan jasa.
Akibat kepentingan satu sama lain, maka dengansendirinya terjadilah harga kesepakatan. Untuk mendapatkan harga yang adil  dan untuk mendorong kegiatan ekonomi digunakanlah system mekanisme pasar.

Kata Kunci
Mekanisme Pasar, Permintaan, Penawaran, Kurva

A. PENDAHULUAN
Pasar merupakan lembaga ekonomi dimana para pembeli atau penjual, baik secara langsung maupun tidak langsung dapat melakukan transaksi perdagangan barang atau jasa. Jadi, pasar merupakan tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi. Mekanisme pasar merupakan system yang cukup efisien dalam memberlakukan harga yang adil dan bahkan untuk mengalokasikan factor-faktor produksi dan mendorong kegiatan ekonomi.

B. PERMASALAHAN
1.      Apa itu mekanisme pasar?
2.      Apa saja factor-faktor yang mempengaruhi permintaan dan penawaran?
3.      Bagaimana bentuk kurva permintaan dan penawaran?

C. PEMBAHASAN
1. Pengertian Mekanisme Pasar
Mekanisme pasar adalah suatu proses penentuan tingkat harga berdasarkan dari kekuatan permintaan dan penawaran. Definisi mekanisme pasar yang lainnya yaitu kecenderungan dalam pasar bebas untuk terjadinya perubahan dari harga hingga pasar menjadi seimbang (jumlah yang penawaran sama dengan jumlah permintaan).
2. Permintaan
Permintaan adalah keinginan dari konsumen untuk membeli suatu barang pada berbagai tingkat harga selama periode waktu tertentu. Seperti misalnya mengenai permintaan pakaian di kota Bandung, kita membicarakan mengenai berapa jumlah pakaian yang akan dibeli pada berbagai tingkat harga dalam satu periode waktu tertentu, per bulan, atau pertahun di kota Bandung.
Faktor yang Mempengaruhi Permintaan
  • Harga Barang Itu Sendiri (Px)
  • Harga Barang Lain (Py)
  • Tingkat Pendapatan Perkapita (Y/cap)
  • Selera atau Kebiasaan (sel)
  • Jumlah Penduduk (pen)
  • Perkiraan Harga di Masa Mendatang (Pp)
  • Distribusi Pendapatan (Ydist)
  • Usaha-usaha Produsen Meningkatkan Penjualan (prom)
 Fungsi permintaan :

–    -/+      +       +     +      +        +         +
Dx = f(Px, Py, Y/cap, sel, Pen, Pp, Ydist, prom)

Kurva permintaan
OP = tingkat harga (price)
OQ = jimlah barang (quantity)
D = kurva permintaan (demand)

3. Penawaran
Penawaran adalah keinginan dari produsen untuk menawarkan atau menjual sejumlah barang pada berbagai macam tingkat harga selama satu periode tertentu.
Faktor yang Mempengaruhi Penawaran
  • Harga  Barang Itu Sendiri (Px)
  • Harga Barang Yang Terkait (Py)
  • Harga Faktor Produksi (Pi)
  • Biaya Produksi (C)
  • Teknologi Produksi (tek)
  • Jumlah Pedagang atau Penjual (ped)
  • Tujuan Perusahaan (tuj)
  • Kebijakan Pemerintah (kebij)
Fungsi penawaran
+   +/-   –   –    +     +     +/-    +
Sx = f(Px, Py, Pi, C, tek, ped, tuj, kebij)
Tanda positif (+) dan negatif (-) menunjukkan pengaruh masing-masing variabel bebas terhadap penawaran barang x.
Kurva Penawaran
Kurva penawaran adalah suatu kurva yang menunjukkan hubungan antara harga barang dengan jumlah barang yang ditawarkan.


                    
Keterangan :
OP : Harga per unit
OQ : Jumlah yang ditawarkan
S  : Kurva penawaran
D. KESIMPULAN
Dalam mekanisme pasar, kegunaan (utility) suatu barang akan menimbulkan keinginan, dan pada gilirannya akan membutuhkan permintaan. Sebaliknya kelangkaan suatu barang mendorong beberapa orang untuk memanfaatkan kelangkaan itu dengan cara menjualnya, sehingga kelangkaan menimbulkan penawaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.