.

Senin, 05 Juni 2017

Pengangguran Teknologi



oleh : Varatri Apriliani 
@B35-Varatri 
Abstract 
Pengangguran atau tuna karya adalah istilah untuk orang yang tidak bekerja sama sekali, sedang mencari kerja, bekerja kurang dari dua hari selama seminggu, atau seseorang yang sedang berusaha mendapatkan pekerjaan yang layak.
Pengangguran umumnya disebabkan karena jumlah angkatan kerja atau para pencari kerja tidak sebanding dengan jumlah lapangan kerja yang ada yang mampu menyerapnya. Pengangguran seringkali menjadi masalah dalam perekonomian, karena dengan adanya pengangguran, produktivitas dan pendapatan masyarakat akan berkurang sehingga dapat menyebabkan timbulnya kemiskinan dan masalah-masalah sosial lainnya. (Wikipedia, 2017).
Pengangguran teknologi (Technology unemployment) adalah pengangguran yang disebabkan perkembangan/pergantian teknologi. Perubahan ini dapat menyebabkan pekerja harus diganti untuk bisa menggunakan teknologi yang diterapkan. (Wikipedia, 2017).
Kata Kunci : Pengangguran, Pengangguran teknologi
Pendahuluan
Banyaknya jumlah penduduk di Indonesia dan terbatas nya lapangan kerja yang memadai membuat masalah pengangguran di Indonesia menjadi masalah yang sulit untuk diatasi oleh pemerintah. Lambatnya penanganan pemerintah dalam menyikapi masalah ini, membuat perekonomian Indonesia semakin terpuruk.Pengangguran atau tuna karya adalah istilah untuk orang yang tidak bekerja sama sekali, sedang mencari kerja, bekerja kurang dari dua hari selama seminggu, atau seseorang yang sedang berusaha mendapatkan pekerjaan yang layak. Pengangguran umumnya disebabkan karena jumlah angkatan kerja atau para pencari kerja tidak sebanding dengan jumlah lapangan kerja yang ada yang mampu menyerapnya. Pengangguran seringkali menjadi masalah dalam perekonomian, karena dengan adanya pengangguran, produktivitas dan pendapatan masyarakat akan berkurang sehingga dapat menyebabkan timbulnya kemiskinan dan masalah-masalah sosial lainnya. (Wikipedia, 2017).
·         Jenis pengangguran ada 2 kelompok, yaitu :

1.       Berdasarkan jam kerja

2.       Berdasarkan penyebab terjadinya

Pada kesempatan kali ini yang akan dibahas yaitu pengangguran teknologi yang termasuk kedalam berdasarkan penyebab terjadinya.

Penyebab pengangguran
Pengangguran umumnya disebabkan karena jumlah angkatan kerja tidak sebanding dengan jumlah lapangan pekerjaan yang mampu menyerapnya. Pengangguran seringkali menjadi masalah dalam perekonomian karena dengan adanya pengangguran, produktivitas dan pendapatan masyarakat akan berkurang sehingga dapat menyebabkan timbulnya kemiskinan dan masalah-masalah sosial lainnya.
Tingkat pengangguran dapat dihitung dengan membandingkan jumlah pengangguran dengan jumlah angkatan kerja yang dinyatakan dalam persen.
Ketiadaan pendapatan menyebabkan penganggur harus mengurangi pengeluaran konsumsinya yang menyebabkan menurunnya tingkat kemakmuran dan kesejahteraan. Pengangguran yang berkepanjangan juga dapat menimbulkan efek psikologis yang buruk terhadap penganggur dan keluarganya. Tingkat pengangguran yang terlalu tinggi juga dapat menyebabkan kekacauan politik, keamanan dan sosial sehingga mengganggu proses pembangunan. (Wikipedia, 2017).
Rumusan Masalah
1.       Apa itu Pengangguran Teknologi ?
2.       Bagaimana cara mengatasi Pengangguran Teknologi ?
3.       Contoh pengangguran Teknologi !
4.       Apa akibat dari pengangguran ?

Pembahasan
Pengangguran Teknologi merupakan termasuk kelompok pengangguran berdasarkan penyebab terjadinya. Semakin maju dan berkembang nya saat ini khususnya dalam bidang teknologi menjadikan masyarakat lebih memilih kecanggihan teknologi dikarenakan lebih efisien terhadap waktu dan mudah.
Pengangguran teknologi (Technology unemployment) adalah pengangguran yang disebabkan perkembangan/pergantian teknologi. Perubahan ini dapat menyebabkan pekerja harus diganti untuk bisa menggunakan teknologi yang diterapkan. (Wikipedia, 2017).
Cara Mengatasi Pengangguran Teknologi
1. Memberikan pelatihan kepada para pendidik agar dapat menguasai teknologi sehingga dapat disampaikan kepeada anak didiknya.
 2. Mengenalkan teknolologi kepada anak usia dini.
 3. Memasukkan materi kurikulum tentang teknologi pada sekolah guna mempersiapkan siswa agar dapat mengikuti perkembangan teknologi . (NurNovia. 2012)
Contoh Pengangguran Teknologi
1.       Membajak sawah menggunakan mesin traktor (tidak lagi membajak sawah dengan kerbau  secara tradisional ).
2.       Tenun kain menggunakan mesin. Tidak lagi menggunakan alat tenun tradisional .
3.       Jasa kirim surat tidak lagi digunakan karena sudah ada Hp (sms,telepon,video call).
4.       Karyawan yang di phk di perusahaan karena perusahaan telah membeli peralatan yang canggih yang bisa menggantikan mereka. (ferdiansyah, dicky)

Akibat pengangguran
A.      Bagi perekonomian negara
1.       Penurunan pendapatan perkapita.
2.       Penurunan pendapatan pemerintah yang berasal dari sektor pajak.
3.       Meningkatnya biaya sosial yang harus dikeluarkan oleh pemerintah.
4.       Dapat menambah hutang negara.

B.      Bagi masyarakat 
1.       Pengangguran merupakan beban psikologis dan psikis.
2.       Pengangguran dapat menghilangkan keterampilan, karena tidak digunakan apabila tidak bekerja.
3.       Pengangguran akan menimbulkan ketidakstabilan sosial dan politik
(Wikipedia, 2017).
Kesimpulan
Pengangguran Teknologi merupakan termasuk kelompok pengangguran berdasarkan penyebab terjadinya. Pengangguran teknologi (Technology unemployment) adalah pengangguran yang disebabkan perkembangan/pergantian teknologi. Perubahan ini dapat menyebabkan pekerja harus diganti untuk bisa menggunakan teknologi yang diterapkan. (Wikipedia, 2017). 
Daftar Pustaka
Firsia, Nurnovia. 2012 . cara mengatasi pengangguran . http://nur-novia.blogspot.ca/2012/02/cara-mengatasi-pengangguran.html (Diakses 5 Juni 2017)
Wikipedia. 2017 . Pengangguran . https://id.wikipedia.org/wiki/Pengangguran . (Diakses 5 Juni 2017)
Ferdiansyah, dicky. Anonym. Contoh pengangguran. https://brainly.co.id/tugas/5620169 (Diakses 5 Juni 2017)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.